Jumat, 31 Januari 2014

0

PIANIST CACAT YANG MENGINSPIRASI DUNIA

Posted in


Pianist Cacat Yang Menginspirasi Dunia

1.Yoo Ye Eun (Pianist Buta)



 
Yoo Ye Eun adalah Little Angel The Blind Pianist berasal dari korea selatan berusia 5 tahun yang belajar piano secara otodidak. Ia tidak pernah mempelajari piano secara formal tetapi bisa memainkan lagu hanya dengan mendengarnya sekali. Ia telah bermain piano sejak berusia 3 tahun setelah mendengar ibunya menyanyi, sejak itu ia hanya belajar piano melalui komputer. Ia juga seorang anak angkat yang ditinggalkan orang tua kandungnya sejak lahir. Yoo di adopsi oleh Yoo Chang Yoo dan Park Jung Soon (istrinya) yang sudah mengetahui bakat Yoo sejak berusia 2 tahun. Yoo bisa memainkan lagu klasik yang tergolong sulit karya komponis besar seperti Mozart, Chopin, Beethoven dan lagu pop masa kini. Semua penonton terharu dan berlinang air mata melihat jari-jari Yoo yang meraba tuts piano dan ternyata Yoo buta sejak lahir.

 2.Hee Ah Lee (Pianist Empat Jari)




Hee Ah Lee adalah The Four Fingered Pianist yang memiliki empat jari, lahir pada 9 juli 1985 di seoul (korea selatan), tinggi badannya hanya 103cm dan berat badan 33kg. Gadis manis penderita Lobster Claw Syndrom ini hanya memiliki empat jari tangan dan kaki sebatas lutut dan mahir memainkan piano dari karya Mozart sampai Chopin. Hee Ah Lee berlatih 10 jam setiap hari, dari niat semula yang hanya bermaksud melatih otot-otot motoriknya untuk memperkuat jemarinya, Woo Kap Sun (ibunya) memutuskan agar hee ah lee benar-benar belajar piano. Bermula dari terapi, piano menjadi sahabat dan sumber inspirasinya. Membaca partitur itu tidak mudah loh! Dan tidak ada partitur khusus penderita cacat. Semua mata pasti akan memandang Hee Ah Lee dengan tatapan iba, dengan segala kekurangan dan keterbatasannya dia mampu memberikan inspirasi bagi kita semua.

3.Liu Wei (Pianist Jari Kaki)

 
 


Liu Wei adalah Armless Pianist kelahiran 7 oktober 1987 di beijing (china), seorang pianist cacat yang memenangkan seri pertama dari ajang China Got Talent pada usia 23 tahun dengan memainkan piano dengan jari-jari kakinya. Dia mulai bermain piano pada usia 18 tahun untuk mengejar masa kecilnya menjadi seorang musisi. Guru pertamanya berhenti, dia menganggap mustahil bagi seseorang yang bermain piano dengan menggunakan jari kaki. Liu berlatih 7 jam sehari. Namun dengan demikian, dia bertujuan untuk menjadi seorang pianist yang baik bahwa orang tidak akan melihat bahwa dia tidak memiliki kedua lengannya.

4.Ludwig Van Beethoven (Pianist Tuli)


Beethoven adalah komponis musik klasik dunia kelahiran jerman 16 desember 1770 dan meninggal pada 26 maret 1827, pada usia 31 tahun ia mulai mengalami gangguan pada pendengaran dan tuli total pada usia 47 tahun. Meskipun demikian, ia terus menggubah berbagai komposisi musik klasik. Komposisi yang digubahnya dalam keadaan tuli ini antara lain: Piano Sonata In A major Op.101, Piano Sonata In Bb ‘Hammerklavier’ Op.106, Missa Solemnis, dan Symphony ke-9.

Betapa indah dan berharganya hidup ini sehingga patut kita syukuri nikmat-Nya, semoga kisah inspiratif ini membawa manfaat dan memotivasi manusia-manusia yang lebih beruntung karena dikaruniai anggota tubuh yang lengkap. Bersyukurlah..

0 komentar: